Tips Membersihkan Ruang Di Facebook Lite

Apakah kalian pengguna aplikasi Facebook Lite? Saya yakin kalian adalah salah satu dari 200 juta orang diseluruh dunia yang menggunakan versi Lite dari Facebook ini. Awalnya aplikasi ini diragukan oleh banyak pihak. Mengapa begitu? Karena fitur-fitur yang tersedia dalam aplikasi ini hanya sedikit dibandingkan dengan Facebook Reguler. Belum lagi, banyak pengguna Facebook sudah merasa nyaman dengan versi Reguler.
Namun respon dari pengguna Facebook memberikan jawaban yang berbeda dari apa yang diprediksi. Seperti yang disinggung di awal tadi, aplikasi ini sudah digunakan oleh 200 juta orang termasuk di Indonesia sendiri. Itu berarti pengguna Facebook sangat menyukai versi Lite. Maka, bagian pemasaran dan produk dari aplikasi versi Lite ini mulai berinvestasi lebih banyak agar aplikasi ini semakin lebih baik digunakan oleh para pengguna Facebook.

Itulah sebabnya sejak tahun 2015, ada banyak fitur-fitur baru yang mulai dimasukkan dan diperkenalkan kepada penggunanya. Yang paling hangat adalah fitur stories di Facebook Lite. Awalnya fitur ini ada di Facebook Reguler namun fitur stories juga dimasukkan di versi Lite tidak lama setelah itu. Namun kita tidak akan membahas tentang fitur ini pada artikel ini. Saya ingin membahas fitur lain yang sangat berguna bagi pengguna aplikasi ini. Fitur apakah itu? Dari judul artikel ini, kalian bisa mendapatkan gambaran tentang fitur yang akan saya bahas. Betul sekali, fitur "Bersihkan Ruang".

Dari namanya, kalian semua pasti sudah tahu fitur apakah ini serta apa fungsinya bagi aplikasi Facebook Lite. Namun lebih jelasnya, saya akan menjelaskannya. Fitur "Bersihkan Ruang" berfungsi untuk membersihkan cache yang masih tersimpan di memori internal pada HP kita. Wah, kalau begitu, foto dan video saya di Facebook Lite akan terhapus, dong? Jangan khawatir! Karena fitur ini tidak akan membuat foto dan video kalian akan terhapus. Itu masih tersimpan dengan aman. Fitur ini sangat berguna karena bisa menghemat memori internal di HP kita sehingga bisa digunakan untuk hal lain. Itulah penjelasan tentang kegunaan dari fitur ini. Saya harap kalian bisa mendapatkan gambaran yang jelas terhadap fitur ini! Sekarang, bagaimana cara menggunakannya? Itu pertanyaan yang bagus karena saya akan membagikan tipsnya kepada kalian. Mari kita mulai!

  1. Buka aplikasi Facebook Lite di HP kalian masing-masing.
  2. Sentuh 3 garis vertikal disebelah kanan atas pada Facebook Lite.
  3. Scroll ke bawah dan sentuh "Bersihkan Ruang". (Ini berada di antara "Penggunaan Data" dan "Bantuan")
  4. Sentuh Clear 16,49 MB (Angka ini hanyalah contoh) untuk membersihkan.
  5. Kalau sudah, akan muncul pemberitahuan bawah tidak ada cache yang tersisa.
  6. Kalian telah berhasil membersihkan ruang di Facebook Lite.
Saya akan jelaskan sedikit tentang angka pada tutorial diatas. 16,49 MB ini hanyalah contoh. Jadi, jumlah penggunaan ruang memori internal di setiap HP pengguna Facebook Lite itu berbeda-beda, tidak sama. Ada yang banyak, ada juga yang sedikit. Angka di atas tidak bisa jadi patokan karena pengunaan ruang bisa berbeda. Selain itu, jangan pernah menghapus centang di bagian "Hapus Semua" agar semua cache baik foto, video dan cache lainnya bisa terhapus sekaligus. Jika kalian hanya memilih untuk menghapus cache foto, cache video dan lainnya tidak akan terhapus. Gunakan fitur ini dengan maksimal agar bisa menikmat manfaat sepenuhnya!

Hanya itu saja yang bisa saya bahas tentang bersihkan ruang di Facebook Lite. Jika ada masalah dengan penggunaan ruang yang banyak di Facebook Lite, ikuti tutorial diatas dan saya jamin kalian bisa mengatasi masalah ini. Semoga kalian bisa mendapatkan manfaat dari artikel ini. Jangan lupa untuk bagikan artikel ini kepada orang lain lewat media sosial. Terima kasih!!!

Jupadrom80